Pelapak yang memiliki toko offline dapat menyimpan alamat lokasi lapaknya di Bukalapak. Pembeli dapat mengetahui lokasi lapak pada halaman profil pelapak. Di bawah ini adalah langkah-langkah untuk menambah Lokasi Lapak:
Setelah berhasil Login, klik icon profilmu di ujung kanan atas dan lanjutkan dengan klik menu Pengaturan.
Pada halaman Pengaturan Lapak, klik tombol Edit di bagian Lokasi Lapak. Pilih menu Tambah Alamat Baru untuk menambahkan alamat lapak atau pilih menu Salin dari Daftar Alamat jika ingin menyalin dari daftar alamat yang sudah disimpan pada halaman
Pengaturan Alamat.
Jika pilih tambah alamat baru, maka lanjutkan dengan mengisi data alamat lapakmu. Jika data sudah lengkap, klik tombol Simpan.
Alamat lapak yang telah disimpan akan ditampilkan pada bagian Lokasi Lapak. Kamu dapat mengubah atau menghapus alamat lapak tersebut dengan cara klik tombol Edit.
Informasi Lokasi Lapak yang telah disimpan akan ditampilkan pada halaman Profil Pelapak.